Ads Top

Yuk Dicoba, 8 Tips Berciuman yang Bisa Bikin Dia Melayang

BINAHUSSADA - https://binahussada.blogspot.com

BINAHUSSADA - Para perempuan sering dilanda rasa kekhawatiran pada saat berciuman. Apa kamu termasuk salah satunya, Bela? Sebenarnya, kemampuan berciuman dapat berkembang semakin sering kamu melakukannya.


Kamu pasti juga sering mendengar temanmu mengatakan "he's really a good kisser!" Lalu, apa sih sebenarnya yang dimaksud dengan pencium yang baik atau pencium yang hebat? 


Ada beberapa hal yang bisa membuatmu jadi pandai berciuman, simak poin-poin di bawah ini, yuk! Kalau kamu menguasai teknik berciuman, dijamin pasanganmu tidak akan berpaling darimu.


Perhatikan Napas


Awal ciuman dimulai dari aroma napas. Maka dari itu, berusahalah untuk menjaga agar napasmu tetap fresh.


Ketika kamu akan memulai ciuman dengan seorang pria, pastikan bau napasmu mampu menggodanya. Salah satu tipsnya adalah makanlah permen mint sebelum memulai berciuman. Mungkin ini tampak sepele, tetapi penelitian mengatakan jika bau napas bisa menghentikan nafsu pasangan untuk berciuman denganmu.


Mulailah dengan Lembut dan Perlahan


Ketika dia mulai melancarkan aksinya untuk mencium atau kamu mulai bergerak ke depan untuk menciumnya, mulailah dengan perlahan. Lakukan selembut mungkin, pijatlah bibirnya di antara bibirmu.


Baca juga:

• Inilah 9 Hal yang Harus Kamu Bisikkan pada Suamimu saat di R4anjang, Dijamin Bikin Ga!rah


• Cara Ampuh Bikin Si Dia Selalu Merindukanmu dengan 5 Posisi Tidur Ini


Kamu bisa mulai dari bibir bagian bawah, lalu bergerak naik ke bagian atas. Kalau ciumannya bergairah, itu tanda dia siap bermain. Sesuaikan gaya agresifnya dengan mengisap bibirnya sedikit lebih kuat.


Menutup Mata


Jangan lupa untuk menutup matamu! Ketika kamu sedang mencium seseorang, akan sangat aneh kalau kamu membuka mata. Ciuman tersebut akan terkesan tidak nyata dan sungguh-sungguh. Tapi kalau kamu melakukannya dengan menutup mata, maka akan lebih terasa kalau kamu bersungguh-sungguh dan menikmati momen tersebut. Bayangkan saja kamu sedang mencium pasangan dan kalian membuka mata, bukankah sangat aneh?


Kemiringan yang Tepat


Ada sebuah studi yang menunjukkan bahwa dua per tiga pasangan yang berciuman memilih untuk menutupi dengan memiringkan kepala.


Nah, kalau kamu tengah berciuman untuk pertama kalinya, ada baiknya miringkan kepalamu ke kanan sehingga kemungkinan besar pasangan akan melakukan hal yang sama sehingga kalian akan mendapatkan kemiringan yang tepat.


Tambahkan Tekanan dan Perhatikan Kelembaban Bibir


Memberikan tekanan saat berciuman bukan berarti kamu bermain kasar ya. Tetapi rasa tekanan yang diberikan di sini akan menimbukan rasa gairah yanglebih dalam. Pastikan juga bibirmu dalam kondisi lembap. Kalau perlu gunakan lip gloss atau lip balm sebelum berciuman.


Baca juga:

• Rahasia Terpendam dari Lelaki saat Terang5ang Berat & Ingin Bersamamu, Perhatikan 7 Tanda Ini


• Fakta Mengejutkan, Inilah 8 Tanda saat Wanita Lagi Terang5ang Berat & Ingin Bersamamu


Bibir yang lembap akan memudahkan pasangan untuk memainkan aksi, selain itu bibirmu juga akan terasa lembut di bibirnya.


Jangan Mengeluarkan Suara


Dilarang mengeluarkan suara saat sedang berciuman, karena hal itu akan merusak suasan mesra dan romantis yang telah tercipta. 


Ciuman adalah sesuatu penuh gairah, selalu lakukan seperti layaknya ciuman pertama. Selalu sertakan rasa keterikatan pada pasangan. Karena keterikatan ini akan membuat ciuman menjadi lebih intim. Tanpa rasa ini, tak akan ada sensasi dari ciuman yang kalian lakukan.


Lakukan Variasi


Hal penting lain yang kamu perlu tahu adalah, ciuman tidak harus selalu di bibir. Kamu bisa mencium pasanganmu di dahi atau pipi misalnya, dan hal itu tetap akan membuatnya bahagia.


Ada sebuah studi yang menunjukkan bahwa ciuman di dahi sebelum meninggalkan pasangan akan membuat produktivitasmu naik hingga 60%. Jadi, kamu pun bisa mencium pasanganmu dimulai dari ciuman kecil sampai ciuman romantis.


Tunjukkan Kasih Sayang


Ingat, menunjukkan kasih sayang pada pasangan akan selalu dapat membuat dia nyaman.


Berciuman sendiri seringkali disebut sebagai pemanasan. Hal ini menunjukkan bahwa kamu menginginkan dan membutuhkan pasangan. Jadi, kalau kamu memang ingin berciuman, pastikan kamu hanya fokus pada pasangan, ya! Jangan lakukan aktivitas lain, sembari mengecek ponsel misalnya.


Baca juga: 5 Tanda 0rga5me Asli atau Palsu, Ini Sebab Perempuan Sulit Dapatkan Puncak dan Cara Atasi dengan Mudah 


Percaya atau tidak, lingkungan juga bisa memengaruhi kualitas momen ciumanmu, lho. Merasa stres atau tertekan ternyata malah akan menghambat momen tersebut. Tapi ketika kamu dan pasangan rileks, kemungkinan waktu berciuman akan jadi berharga bagi kalian berdua.


Sumber:

Popbela.Com

Yuk Dicoba, 8 Tips Berciuman yang Bisa Bikin Dia Melayang Yuk Dicoba, 8 Tips Berciuman yang Bisa Bikin Dia Melayang Reviewed by Tabib Wira on 09:32 Rating: 5