Lakukan 5 Hal Ini, Dijamin Payudaramu Lebih Sehat, Kencang & Bulat Sempurna. Mau?
BINAHUSSADA - Meskipun operasi implan payudara adalah cara instan yang paling disukai banyak wanita, ternyata mendapatkan payudara yang kencang bisa diupayakan dengan beberapa perawatan alami rumahan.
Akan tetapi, pahami bahwa ini semua membutuhkan proses yang panjang. Tidak cukup dengan perawatan satu atau dua kali, melainkan dibutuhkan juga konsisten dan bersabar.
Masker Ajaib
Makanan Berprotein
Jika kamu ingin tubuh lebih kencang dan bermassa, sangat penting untuk memiliki protein dalam jumlah yang cukup untuk mengencangkan otot. Pastikan untuk memasukkan kacang-kacangan, biji-bijian, produk susu, dan telur dalam makanan harian kamu.
Kamu juga harus makan makanan berserat tinggi seperti kubis, tomat, kembang kol, brokoli, dan wortel. Selain itu, asupan makanan ini juga dapat mengisi kebutuhan nutrisi yang diperlukan seperti mineral, vitamin, dan kalsium.
Kompres Es
Ini mungkin sedikit tidak nyaman dan akan membuat kamu merinding, tetapi percayalah bahwa teknik ini sangat efektif. Ambil beberapa balok es dan pijat di sekitar payudara dengan gerakan memutar selama sekitar 1-2 menit.
Baca juga: Aturan Memakai BH yang Benar untuk Kesehatan: Tidur Tanpa Bra atau Pakai Bra, Mana yang Lebih Baik?
Ini akan membantu mengencangkan otot-otot yang ada dan juga melawan selulit di sekitar area tersebut. Lakukan ini secara rutin setiap 1-2 hari sekali.
Berenang
Hanya dengan berenang satu atau dua putaran sekitar 10-15 menit di kolam setiap hari dapat memberikan bentuk payudara sempurna yang selalu diinginkan wanita. Latihan ini akan mengangkat payudara secara alami dan membantu mengencangkan otot payudaramu.
Pijatan Lembut
Terakhir, pijatan akan membantu merelaksasi, mengencangkan, dan menguatkan otot-otot payudara dan juga memungkinkan kamu memeriksa jika ada potensi benjolan.
Gunakan minyak almond atau gel lidah buaya untuk melakukan pijatan lembut pada payudara secara rutin. Ini juga akan membantu meningkatkan sirkulasi darah, yang pada akhirnya akan mengurangi mengendurnya payudara.
Nah, itulah beberapa tips untuk menjaga payudara tetap kencang dan terjaga bentuknya.
Sumber:
Beautynesia.ID - Payudara Kencang dan Bulat Sempurna, Ssst Ini Rahasianya!